Menu

Mode Gelap
Walikota AA dan Istri Hadiri Peresmian Klenteng Hok Tek Cin Sin Walikota Pimpin Penandatanganan Pakta Integritas Unsrat Dapat Juara II Pengelolaan Pojok Statistik Perguruan Tinggi 2022 Hadir Bersama Wamendag, CEO Dagangan Beri Edukasi Kepada Pedagang Untuk Bertransformasi Secara Digital Peduli Korban Bencana Banjir dan Tanah Longsor Manado, Yayasan Rolam Indonesia Salurkan Bantuan

Berita Utama · 5 Mar 2021 16:01 WIB ·

Direktur SDM “Vaksinasi Covid 19 Untuk Lansia di Lakukan Dengan Mengikuti Protap Kesehatan”


 Direktur SDM “Vaksinasi Covid 19 Untuk Lansia   di Lakukan Dengan Mengikuti Protap Kesehatan” Perbesar


SUARARAKYAT,MANADO – Direktur SDM, Pendidikan, dan Umum RSUP Prof Kandou Manado, Dr. dr Ivonne Elizabeth Rotty, M.Kes memberikan apresiasi kepada warga Lanjut Usia (Lansia) yang mengikuti Vaksinasi Covid 19 di Auditorium Unsrat, Jumat (05/03) Pagi.

“Antusias warga lanjut usia (lansia) di Kota Manado,Sulawesi Utara untuk mengikuti program vaksinasi Covid-19 sangat tinggi dan ini Patut diapresiasi”,ujar Direktur SDM Rsup Kandou.

Sembari mengatakan bahwa animo masyarakat yang datang menunjukkan bahwa lansia tidak takut untuk divaksin.

“Dengan semangat yang tinggi dari Lansia yang ada di Kota Manado untuk melakukan Vaksinasi Covid 19 Ini, menunjukkan bahwa mereka ingin sehat, Bapak Menteri Kesehatan saja tadi senang melihat oma opa yang antusias untuk datang vaksin,” katanya.

Dirinya mengatakan bahwa kegiatan Vaksinasi Covid 19 untuk lansia yang di lakukan selalu berdasarkan penerapan protokol kesehatan yang ketat.
“Pelaksanaan vaksinasi sudah diatur berdasarkan protokol kesehatan covid-19 dengan wajib menggunakan masker, mencuci tangan dan menjaga jarak dan pihak panitia selalu berkoordinasi bersama pihak keamanan yang langsung menjaga proses vaksin ada Polri, TNI hingga Polisi Militer,” ucap Dr. Ivonne.

Dokter Ivonne juga menyampaikan, jika ada terjadi kerumunan dan duduk berdekatan itu dikarenakan cuaca hujan

“Kalau tadi sempat ada yang duduk dan berdiri berdekatan itu karena hujan sehingga yang duduk di bagian luar tenda akhirnya harus duduk agak lebih dekat dari jarak tempat duduk yang telah diatur, kemudian kalau saat registrasi ada yang berdiri berdekatan itu karena banyak lansia yang diantar dan harus dituntun oleh anggota keluarga sehingga memang kelihatan seperti dekat-dekatan saat berdiri,” jelas Dr. Ivonne Rotty.

Namun ia berterima kasih atas masukan dan kritik yang diberikan kepada pihak panitia vaksinasi.

“Ini menjadi evaluasi buat kami, namun sejak awal hingga H-1 kami melakukan rapat koordinasi untuk mematangkan penyelenggaraan vaksinasi mulai dari Kementerian Dirjen P2P, Dinas Kesehatan, RSUP Prof Kandou, Polri serta TNI, bahwa protokol kesehatan itu sudah wajib diterapkan dan kami selalu mengingatkan kepada peserta vaksin,” ujar Dr. Ivonne.(red)

Artikel ini telah dibaca 2 kali

Baca Lainnya

Mengenang Perjalanan dan Menyambut yang Baru, Acara Pisah Sambut Dirut RSUP Kandou

22 September 2023 - 10:48 WIB

Prof Sompie Lantik Dokter Spesialis Lulusan Unsrat

23 Juni 2023 - 13:55 WIB

Rektor Prof Sompie Pembicara Utama dalam Raker Bidang Pendaftaran dan Sistem Organisasi Kemasyarakatan Kemendagri RI

22 Juni 2023 - 14:52 WIB

MoU untuk Layanan Perbankan Khusus Institusi Pendidikan dilakukan PT BNI dan Unsrat

22 Juni 2023 - 13:59 WIB

Resmi di Tandatangani PKS antara Unsrat dan BTN

22 Juni 2023 - 13:56 WIB

Unsrat dan BTN Menandatangani PKS Strategis untuk Program Pengembangan Operasional di Sulawesi Utara

21 Juni 2023 - 14:54 WIB

Trending di Berita Utama